5 Hero Mobile Legends Ini Ternyata Sangat Kuat di Akhir Game, android-gamers.com - Saat early game, hero-hero berikut ini nyusahin banget karena harus ditemenin terus-terusan. Tapi menjelang late mereka sangat kuat lho!
Begitu banyak hero di Mobile Legends dengan beragam skill yang membuat mereka kuat di saat-saat tertentu. Contohnya ada beberapa hero yang sangat kuat di early game namun perlahan melemah saat berada di late game karena hero-hero lain yang justru semakin kuat dan kebal dengan serangan-serangan musuh. Sebaliknya ada juga hero-hero yang sangat lemah dan rapuh di early game sampai-sampai menyusahkan rekan satu tim untuk menjaganya, namun jika item mereka mulai jadi, mereka akan sangat galak di late game. Penasaran siapa saja? Simak selengkapnya di sini.
5 Hero Terkuat di Akhir Game
1. Layla
Layla merupakan hero marksman di yang pasti dimiliki seluruh pemain Mobile Legends. Layla merupakan satu-satunya hero marksman dengan range attack terjauh berkat efek pasif yang ia dapatkan dari skill ultimate. Layla merupakan hero marksman yang sangat rapuh di awal game namun sangat berbahaya apabila mencapai late game. Tak heran jika di awal permainan Layla menjadi makanan bergizi penuh vitamin bagi para hero charger seperti Zilong, Argus atau Hilda.
2. Alucard
Hero fighter sekaligus assassin ini juga bisa dibilang sangat lemah di awal game dan sangat bergantung dengan tempo permainan satu timnya. Alucard sangat lemah terutama pada hero mage dengan control effect seperti Aurora, Eudora, atau Odette. Ia hanya mampu mengandalkan damage yang dihasilkan skill miliknya di awal game. Namun menjelang late game, Alucard yang sudah full item menjadi iblis yang sangat ditakuti hero-hero mage karena mampu membunuh mereka hanya dengan beberapa pukulan saja.
3. Irithel
Hero marksman yang menunggangi macan satu ini juga sangat menyusahkan rekan satu tim di early game karena harus dijaga baik-baik. Ia hanya memiliki Heavy Crossbow yang merupakan ultimate miliknya dengan cooldown yang tidak singkat. Bisa dijamin Irithel akan diincar terlebih dahulu di early game oleh hero-hero burst damage seperti Eudora atau Vexana. Tapi jika Irithel dijaga dan berhasil memiliki item di late game, siap-siap saja musuh rata dengan beberapa pukulan saja.
4. Gord
Yang namanya hero mage biasanya sangat kuat di early game namun melemah di late game, namun berbeda dengan Gord, ia memiliki skill lebih lemah dibanding hero mage lainnya di awal game. Rata-rata skill Gord merupakan target point dengan control effect yang sangat lemah sehingga sangat bergantung dengan rekan satu tim di early game. Namun jika sudah memasuki late game, lebih baik berhati-hati dengan hero satu ini. Kombinasi seluruh skill-nya b
isa membunuh hero tank yang memiliki magic resistance tinggi sekalipun dengan mudah.
5. Moskov
Hero marksman satu ini bisa dibilang hero paling menyusahkan di dalam game karena selain butuh keterampilan saat melakukan positioning, damage yang dihasilkan Moskov sangat kecil di early game. Tidak hanya rawan di gank, para pemain yang satu tim dengan Moskov harus rela team fight 4 lawan 5 terlebih dahulu sampai Moskov mendapatkan item yang baik dan bisa mengacak-acak pertahanan musuh.
Demikian artikel 5 Hero Mobile Legends Ini Ternyata Sangat Kuat di Akhir Game untuk kali ini semoga bermanfaat (Admin/android-gamers.com). 5 Hero Mobile Legends Ini Ternyata Sangat Kuat di Akhir Game http://ift.tt/2i1NbIl